Dewan Pengurus Komisariat Persatuan Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPK PPNI) Maranatha menggelar kegiatan Musyawarah Komisariat (Muskom) II pada Sabtu (14/10/2023) yang berlangsung di Hotel Neo, Kota Kupang.

Muskom yang mengusun tema “Kolaborasi PPNI dan Institusi Pendidikan dalam Mewujudkan SDM Perawat yang Unggul” itu dihadari oleh Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PPNI Kabupaten Kupang bersama sekretaris dan pengurus lainnya, Ketua Stikes Maranatha Kupang, dan anggota DPK PPNI Maranatha.

Ketua panitia kegiatan, Theodehild M. Theresia Dee, dalam laporannya menerangkan bahwa peserta Muskom terdiri dari peninjau dan utusan. Peninjau merupakan Ketua DPD PPNI Kabupaten Kupang bersama pengurus sebanyak 5 orang. Sedangkan utusan merupakan anggota DPK PPNI Maranatha sebanyak 19 orang yang merupakan utusan dari Prodi D III Keperawatan, Prodi S1 Keperawatan dan Prodi Ners Stikes Maranatha Kupang.

Theodehild M. Theresia Dee menjelaskan pelaksanaan Muskom tersebut merupakan kesempatan yang baik untuk membangun DPK PPNI Maranatha selanjutnya. Karena itu, atas nama panitia ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi menyukseskan kegiatan.

Ketua DPK PPNI Maranatha Periode 2018-2023, Fance R. Pandie, saat memberikan kata sambutan pada seremonial pembukaan menjelaskan bahwa selama ini ada beberapa kegiatan yang sudah dijalankan. Menurutnya, ia bersama pengurus telah melakukan kegiatan one day service untuk pengurus NIRA dan perpanjangan STR anggota; kegiatan bakti sosial ; dan kegiatan pengabdian masyarakat.

Pada kesempatan itu, Fance R. Pandie juga mengakui masih banyak kekurangan daalam pelaksanaan program kerja DPK PPNI Maranatha. Karena itu, atas nama pengurus ia menyampaikan permohonan maaf.

“Semoga muskom ini berlangsung demokratis, sehingga menghasilkan pimpinan yang terbaik untuk kemajuan DPK PPNI Maranatha selanjutnya,” tutup Fance R. Pandie.

Perkuat Kolaborasi

Ketua DPD PPNI Kabupaten Kupang, Awaliyah M. Suwetty, mengapresiasi kinerja panitia yang menyiapkan acara dengan baik—khususnya tema kegiatan yang mengusung semangat kolaborasi antara DPK PPNI Maranatha dengan institusi Stikes Maranatha Kupang. Menurutnya, semangat kolaborasi itu sangat baik, apalagi tujuannya untuk mewujudkan SDM perawat yang unggul.

“Ciptakan kolaborasi sebanyak-banyaknya dalam program kerja nantinya,” kata Awaliyah M. Suwetty. “Sehingga nanti calon perawat yang dihasilkan institusi bisa lebih profesional.”

Selain itu, Awaliyah M. Suwetty juga menekankan agar kolaborasi juga dilakukan dengan pihak pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya. Ia berharap, DPK PPNI Maranatha bisa lebih aktif dalam menjalankan program kerja pada masa mendatang.

Pelaksana tugas (plt.) Ketua Stikes Maranatha Kupang, Flavianus Riantiarno, S.Kep.,Ns, M.Kep, mangakui peran DPK PPNI Maranatha selama ini yang telah mendukung institusi dalam melaksanakan beberapa kegiatan tri darma perguruan tinggi. Karena itu, menurutnya semangat kolaborasi yang dituangkan dalam tema kegiatan perlu diperkuat dalam program kerja pengurus selanjutnya.

“Terima kasih DPK PPNI Maranatha untuk kerja sama yang baik selama ini, semoga kolaborasi yang sudah kita bangun tidak berhenti, tapi makin diperkuat,” tutup Flavianus Riantiarno sebelum membuka kegiatan Muskom secara resmi.

Penulis: Saverinus Suhardin (Infokom DPW PPNI NTT)

Artikulli paraprakImakulata Bete Terpilih Sebagai Ketua IPKJI NTT
Artikulli tjetërFance Pandie Pimpin DPK PPNI Maranatha Periode Kedua