Pertandingan voli dalam rangka memeriahkan HUT PPNI ke-49 tingkat Dewan Pengurus Wilayah Persatuan Perawat Nasional Indonesia Provinsi Nusa Tenggara Timur (DPW PPNI NTT) yang dimulai sejak Selasa (14/03/2023) lalu, kini memasuki babak final.

Senin (20/03/2023) sore pukul 16.00-20.00 WITA telah dilangsungkan pertandingan merebut juara tiga, baik tim putri maupun putra. Di laga voli putri terjadi pertarungan antara tim RSUD S.K Lerik versus Ikatan Keluarga Alumni Poltekkes Kemenkes Kupang (IKA Polkesku). Pertandingan berlangsung tiga set dan IKA Polkesku harus mengakui keunggulan tim voli putri RSUD S.K Lerik.

Lalu di partai voli putra, tim dari RSUD S.K Lerik melawan tim Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemeskes Kupang (Jurkep Polkesku). Pertandingan ini berlangsung sengit dan menegangkan. Sama seperti tim voli putri, RSUD S.K Lerik juga unggul di voli putra. Mereka memenangkan 3 set, sementara Jurkep Polkesku hanya berhasil menang 1 set.

Dengan demikian, piala juara 3 pertandingan voli putra dan putri PPNI NTT Cup akan diboyong oleh tim dari RSUD S.K Lerik. Lalu, siapakah yang akan masuk babak final? Siapakah yang akan memboyong piala juara 1 dan piala bergilir?

Dominggos Gonsalves, Domianus Namuwali, Aster Tagu dan anggota panitia seksi perlombaan lainnya yang ditemui Tim Infokom DPW PPNI Senin (20/03/2023) malam mengabarkan bahwa, laga final voli PPNI NTT Cup dipastikan akan berlangsung pada Selasa (21/03/2023). Pertandingan akan dimulai tepat pukul 16.30 WITA di lapangan voli Geraja St. Petrus Rasul TDM.

Menurut panitian pengelola pertandingan tersebut, laga final itu akan diawali dari partai voli putri. Tim yang bakal bertarung adalah Universitas Citra Bangsa (UCB) versus Prodi Teknologi Laboratorium Medis (TLM). Kemudian dilanjutkan laga final voli putra, antara UCB melawan tim dari RST (Rumah Sakit Tentara) Wirasakti Kupang.

Seksi perlombaan HUT PPNI ke-49 tingkat DPW PPNI NTT tampak sibuk memfasilitasi pertandingan

Ketua seksi pertandingan HUT PPNI ke-49 tingkat DPW PPNI NTT, Dominggos Gonsalves, mengatakan laga final tersebut bakalan seru dan dipadati oleh pendukung masing-masing tim. Karena itu, untuk menjaga tetap aman dan kondusif, ia berharap tim yang sudah masuk babak final tersebut tetap menjaga integritas dan menjunjung tinggi nilai sportivitas.

“Kalau kalah, kalah dengan terhormat. Tim yang menang pun tidak perlu mengejek atau mencederai tim lawan,” kata Dominggos Gonsalves setelah laga perebutan juara 3 usai pada Senin (20/03/2023) malam di lapangan voli Geraja St. Petrus Rasul TDM.

Selain itu, Dominggos Gonsalves juga berharap semua tim voli putra/i yang terlibat dalam pertandingan selama ini, sebisa mungkin ikut menghadiri dan menyaksikan laga final tersebut. Ia juga berharap agar hubungan persahabatan antar tim tetap terjalin dengan baik.

“Dengan rendah hati kami tetap mengundang semua tim yang terlibat dalam pertandingan, termasuk pimpinan institusi pendidikan maupun pelayanan kesehatan untuk hadir menyaksikan laga final,” imbuh Dominggos Gonsalves.

Menurutnya, setelah laga final berakhir, panitia langsung mengadakan seremonial pemberian hadiah. Selain para juara, semua tim yang ikut mendaftar pun akan mendapatkan sertifikat apresiasi dari DPW PPNI NTT. “Karena itu, sekali lagi kami mengharapkan kehadiran kita semua untuk memeriahkan laga final,” tutup Dominggos Gonsalves.

Penulis: Saverinus Suhardin (Infokom DPW PPNI NTT)

 

Artikulli paraprakDPW PPNI NTT Lakukan Pengmas di GMIT Pukan Aknino, Pendeta Esra: Kami Sudah Lama Merindukan Pelayanan Seperti Ini
Artikulli tjetërRayakan HUT PPNI ke-49, DPD PPNI Sikka Gelar Berbagai Pengmas di Tingkat Komisariat