Dewan Pengurus Wilayah Himpunan Perawat Gawat Darurat dan Bencana Indonesia Provinsi Nusa Tenggara Timur (HIPGABI NTT) secara rutin menyelenggarakan pelatihan Basic Trauma dan Cardiac Life Support (BTCLS). Di penghujung bulan ini, HIPGABI NTT telah terjadwal melaksanakan dua kegiatan pelatihan BTCLS, yaitu untuk mahasiswa Program Profesi Ners Poltekes Kemenkes Kupang pada 14-17 Desember 2022 dan untuk tenaga kesehatan di RS Kota Kupang pada 19-22 Desember 2022 mendatang, dengan jumlah peserta pada masing-masing kegiatan mencapai 50 orang.

Basic Trauma dan Cardiac Life Support (BTCLS) merupakan salah satu pelatihan dasar bagi perawat atau tenaga kesehatan lain dalam menangani masalah kegawatdaruratan akibat trauma dan gangguan kardiovaskuler. Penanganan masalah tersebut ditujukan untuk memberikan bantuan hidup dasar sehingga dapat menyelamatkan nyawa dan meminimalisir kecacatan.

Oleh karena itu pelatihan BTCLS ini sangat penting diikuti oleh setiap tenaga keperawatan sebagai dasar dalam penanganan pasien gawat darurat. Dengan adanya peningkatakan pengetahuan dan ketrampilan perawat, tentunya akan menambah kepercayaan diri perawat saat melakukan tindakan pertolongan pertama pada pasien gawat darurat di rumah sakit.

Sebagai salah satu ikatan/himpunan perawat yang berada di bawah naungan DPW PPNI NTT, HIPGABI NTT selalu berkomitmen memberikan pelatihan keterampilan dasar penatalaksanaan kegawatdaruratan trauma dan gangguan kardiovaskuler bagi perawat yang ada di NTT.

Pelatihan tersebut bertujuan meningkatkan kompetensi dan profesionalisme dalam pelayanan asuhan keperawatan di rumah sakit. Semoga dengan adanya pelatihan ini, perawat-perawat di NTT semakin terampil dan dapat memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi masyarakat.

Penulis: Serly Sani Mahoklory (DPW HIPGABI NTT)

 

 

 

Artikulli paraprakBangkitkan Minat Menulis, DPW PPNI NTT Gelar Pelatihan Jurnalistik
Artikulli tjetërPasien Selamat, Perawat Sekarat