Tidak terasa Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) telah memasuki usia emas tahun ini. Usia yang terbilang cukup matang bagi salah satu organisasi kesehatan terbesar di Indonesia. Tanggal 17 Maret diperingati sebagai lahir Persatuan Perawat Nasional Indonesia yang berdiri sejak 17 Maret 1974 silam.

Berdasarkan Surat Edaran (SE) dari Dewan Pengurus Pusat (DPP) PPNI Nomor 4027/DPP.PPNI/SE/K.S/X/2023 tentang Peringatan HUT ke-50 PPNI Tahun 2024, tema HUT ke-50 PPNI tahun 2024 adalah “Tahun Emas PPNI, Peduli Untuk Bersinergi”. Salah satu point penting dari Surat Edaran ini adalah menyemarakan ulang tahun PPNI ke 50 dengan melaksanakan kegiatan yang inovatif dan kreatif.

Di DPK PPNI Ile Boleng, Kecamatan Ile Boleng, Kabupaten Flores Timur, kami memperingati HUT ke 50 PPNI dengan kegiatan bakti sosial yakni jalan santai, skrining resiko penyakit menular dan penyakit tidak menular, pemeriksaan darah malaria serta penyuluhan kesehatan kepada Masyarakat, di Desa Lewat, Kecamatan Ile Boleng,  pada Sabtu, 16/3/2024.

Kegiatan ini kami laksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat dan salah satu pendekatan pelayanan kepada masyarakat. Pkl 08.00 wita kami awali dengan jalan santai bersama mengelilingi desa. Kepala Desa Lewat, Aparat Desa, Kader Kesehatan Desa bersama Masyarakat turut serta dalam jalan santai ini.

Kegiatan Jalan Santai dalam rangka memperingati HUT PPNI ke-50 Tahun

Setelah jalan santai, kami lanjutkan dengan penyuluhan kesehatan serta skrining resiko penyakit menular dan penyakit tidak menular kepada Masyarakat yang hadir. Sebagai bentuk sinergitas pelayanan, kami melibatkan teman-teman dari organisasi profesi lain (Dokter, Bidan, Sanitarian dan Analis Kesehatan di Puskesmas Ile Boleng). Jika hasil skrining ada yang terdeteksi atau beresiko penyakit menular atau tidak menular, kami langsung berkolaborasi dengan dokter untuk diberikan pengobatan.

Pemerintah Desa dan Masyarakat Desa Lewat sangat bersyukur dan berterima kasih kepada PPNI karena telah memilih Desa Lewat sebagai “lokus” kegiatan HUT PPNI. “Semoga PPNI kedepan semakin eksis dalam pelayanan dan semakin prima dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat”, ucap Ina Lua salah seorang Masyarakat yang turut terlibat menyemarakkan kegiatan ini.

Kegiatan baru selesai sekitar pkl. 16.00 wita, lelah memang. Tetapi kelelahan itu nyaris tidak kami rasakan, karena melihat keterlibatan masyarakat dan dukungan dari semua pihak yang telah menyukseskan kegiatan kami ini.

Bukti bahwa PPNI telah dan selalu bersinergi, ada bersama masyarakat dalam merawat, membangun dan mewujudkan derajad kesehatan masyarakat khususnya di Kecamatan Ile Boleng.

Selamat ulang tahun PPNI ke 50 tahun, jaya selalu PPNI semoga semakin professional dalam memberikan pelayanan perawatan serta selalu menjaga eksistensi ditengah masyarakat.

Sebagai bentuk sinergitas pelayanan, kami melibatkan teman-teman dari organisasi profesi lain (Dokter, Bidan, Sanitarian dan Analis Kesehatan di Puskesmas Ile Boleng). Jika hasil skrining ada yang terdeteksi atau beresiko penyakit menular atau tidak menular, kami langsung berkolaborasi dengan dokter untuk diberikan pengobatan.

Pemerintah Desa dan Masyarakat Desa Lewat sangat bersyukur dan berterima kasih kepada PPNI karena telah memilih Desa Lewat sebagai “lokus” kegiatan HUT PPNI. “Semoga PPNI kedepan semakin eksis dalam pelayanan dan semakin prima dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat”, ucap Ina Lua salah seorang Masyarakat yang turut terlibat menyemarakkan kegiatan ini.

Kegiatan baru selesai sekitar pkl. 16.00 wita, lelah memang. Tetapi kelelahan itu nyaris tidak kami rasakan, karena melihat keterlibatan masyarakat dan dukungan dari semua pihak yang telah menyukseskan kegiatan kami ini.

Bukti bahwa PPNI telah dan selalu bersinergi, ada bersama masyarakat dalam merawat, membangun dan mewujudkan derajad kesehatan masyarakat khususnya di Kecamatan Ile Boleng.

Selamat ulang tahun PPNI ke 50 tahun, jaya selalu PPNI semoga semakin professional dalam memberikan pelayanan perawatan serta selalu menjaga eksistensi ditengah masyarakat.

Penulis: Yustina Inguliman & Emanuel F. Ola Masan – Infokom DPD PPNI Flores Timur

Artikulli paraprakSinergitas DPK PPNI Witihama Memperingati HUT PPNI Ke-50 Tahun
Artikulli tjetërDPD PPNI Sabu Raijua Rayakan HUT Emas PPNI dengan Kegiatan Peduli Penderita TB